Rabu, 10 April 2013

Tenaga Honorer Kategori I Diangkat Menjadi CPNSD

Sebagai upaya penghargaan Pemerintah Kota Jambi atas pengabdian tenaga honorer kategori I yang berjumlah 37 orang, maka pada Kamis (11/04), bertempat di Ruang Pola Kantor Walikota Jambi, Walikota Jambi dr. HR Bambang Priyanto secara langsung menghadiri pengangkatan para tenaga honorer tersebut menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Kota Jambi. Hadir mendampingi Walikota Jambi, yakni Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Jambi Amirullah, SH, serta para Kepala SKPD di Lingkup Pemerintah Kota Jambi.
 
Dalam sambutannya, Walikota Jambi menyampaikan, dengan telah diangkatnya menjadi CPNSD ini diharapkan para pegawai tersebut bisa bekerja lebih nyaman dan aman. Tentunya dari kinerja para pegawai yang diangkat ini diharapkan bisa bekerja lebih profesional serta lebih bertanggung jawab, lebih disiplin, karena hanya dengan kompetensi personal yang baik itulah yang mampu mengantarkan kepada posisi karir dan jabatan yang lebih baik lagi kelak.

Walikota juga menghimbau, kepada pegawai yang baru menerima Surat Keputusan Walikota Jambi, bahwa setelah dilakukan pemberian amanah ini, tanggung jawab nyata adalah agar berupaya bekerja dan bertindak dengan lebih profesional di tahun 2013 ini dan seterusnya. Harus bekerja sesuai prosedur yang berlaku terutama dalam urusan administrasi pemerintahan daerah yang berlaku.

Ditambahkan lagi untuk meningkatkan kerjasama yang baik, kompak, saling menghormati, berkomitmen untuk memajukan daerah, berintegritas yang baik, karena masyarakat kita sangat menunggu perubahan yang semakin berkualitas dan nyata dalam menerima hasil - hasil kegiatan pembangunan yang kita laksanakan.(wsl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar